binomedia.id – Jakarta. LAKUEMAS menggelar acara “Golden Days at Butik LAKUEMAS” di Butik LAKUEMAS Cempaka dan Oemah Resto, Jakarta, sebagai bentuk apresiasi sekaligus edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya emas tidak hanya sebagai instrumen investasi, tetapi juga sebagai solusi keuangan yang cerdas dan bernilai tinggi.
Melalui kegiatan open house ini, masyarakat diajak mengenal lebih dekat berbagai layanan di Butik LAKUEMAS Cempaka serta merasakan langsung pengalaman bertransaksi emas yang mudah, aman, dan transparan.
Butik LAKUEMAS Cempaka hadir sebagai tempat terpercaya bagi masyarakat yang ingin menjual kembali atau menggadaikan emas maupun perhiasan dengan harga kompetitif. Tak hanya itu, kegiatan ini juga diramaikan dengan talkshow edukatif, product showcasing, serta aksi sosial donor darah yang bertepatan dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional.
“Melalui Butik LAKUEMAS Cempaka, kami ingin memberi kemudahan bagi masyarakat untuk mengakses layanan keuangan berbasis emas dengan cara yang aman dan nyaman, terutama bagi mereka yang berada di wilayah Jakarta Pusat,” ujar Esther Napitupulu, Brand Manager LAKUEMAS.
Esther menambahkan, kegiatan ini juga menjadi bagian dari perayaan tujuh tahun perjalanan LAKUEMAS, yang diwujudkan dengan berbagi lewat kegiatan sosial donor darah sebagai bentuk terima kasih kepada masyarakat.
Dalam sesi talkshow “Golden Days at Butik LAKUEMAS,” hadir sejumlah pembicara, antara lain Esther Napitupulu, Linda Ayumna, CIC, WMI (Gold Advisor & Full Time Trader), Luthfi Husein (Branch Manager Butik LAKUEMAS Cempaka Putih), dan Eri Ferdiansyah (Branch Manager Butik LAKUEMAS Bekasi).
Linda Ayumna menjelaskan bahwa tren harga emas masih menunjukkan potensi positif.
“Walaupun harga emas saat ini tinggi, justru ini adalah golden time bagi emas untuk bersinar. Fundamental dan teknikal sama-sama menunjukkan peluang besar. Ini membuktikan kepercayaan global terhadap emas masih sangat kuat,” ujarnya.
Sementara itu, Luthfi Husein menyampaikan bahwa Butik LAKUEMAS kini telah hadir di tiga lokasi, yakni Cempaka Putih, Gatot Subroto (Synthesis), dan Bekasi, dengan konsep butik yang nyaman dan ramah untuk transaksi jual-beli maupun gadai emas.
“Kami ingin butik LAKUEMAS menjadi solusi lengkap untuk semua kebutuhan keuangan, mulai dari jual-beli emas, buyback, hingga gadai,” jelasnya.
Di sisi lain, Eri Ferdiansyah menegaskan bahwa faktor keamanan dan kenyamanan menjadi prioritas utama. Seluruh proses pengecekan emas dilakukan terbuka di depan pelanggan dan diawasi CCTV.
“Dengan sistem yang transparan dan pelayanan yang nyaman, kami ingin pelanggan merasa aman dan senang untuk kembali lagi ke butik LAKUEMAS,” ujarnya.
Dalam acara ini, masyarakat juga menikmati berbagai promo menarik, seperti diskon 1% untuk pembelian emas, promo jual emas dapat emas hingga Rp1,5 juta, serta hadiah langsung melalui aktivitas Goldbar Challenge dan Spin to Win.
Sebagai bagian dari ekosistem Central Mega Kencana (CMK) — grup perhiasan yang menaungi merek MONDIAL, Frank & co., dan The Palace Jeweler — LAKUEMAS menghadirkan layanan jual, buyback, dan gadai emas yang aman dan terpercaya, baik secara online maupun offline.
Dengan dukungan sertifikasi dari BAPPEBTI, LAKUEMAS terus memperkuat komitmen untuk memberikan kemudahan, keamanan, dan nilai terbaik bagi masyarakat dalam setiap transaksi emas.
“Kami ingin emas menjadi bagian dari solusi keuangan cerdas bagi masyarakat modern — bukan hanya aset investasi, tetapi juga alat untuk menjaga kestabilan finansial,” tutup Esther Napitupulu. (why)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Binomedia.id









