Binomedia.id – Sebagai multibrand store nomor satu di Indonesia, voilà.id menyediakan sederet produk luxury yang otentik, dengan 190 brand fashion dapat ditemukan di dalamnya. Tak sekadar banyak pilihan tas, produk yang ditawarkan juga menghadirkan ready-to-wear, sepatu, aksesori fashion lainnya, kitchenware, hingga luxury watches yang meraih seluruh tipe pelanggan di Indonesia. Range pilihan produk yang luas ini pun menjangkau seluruh luxury brands mulai dari affordable, core, premium, serta super premium.
Indonesia merupakan pengguna Instagram terbesar keempat di dunia, dengan jumlah pengguna aktif mencapai 99,9 juta akun. Inilah mengapa voilà.id melihat potensi yang begitu besar dalam Instagram sebagai platform utama penyebaran informasi terkini mengenai koleksi terbaru yang dimiliki. Mengingat luasnya range produk di dalamnya, voilà.id memutuskan untuk membuat empat akun Instagram berbeda, sebagai pembeda audiens, menyesuaikan kebutuhan informasi seluruh pelanggan voilà.id. Empat akun Instagram tersebut adalah; @voila.id, @voilalux, @voilatime, dan @thevoilaedit.
Baca Juga: Voila.id Ajak Kalian Liburan Musim Dingin
Akun pertama, @voila.id merupakan penyebaran informasi utama voilà.id dalam mengenalkan koleksi terbaru yang dimiliki. Tidak sekadar membagikan berbagai produk terbaru, akun ini juga menginformasikan campaign serta berbagai promo menarik yang tengah berjalan. Sementara itu, akun @voila.id juga memberikan video-video pendek reel yang dikemas secara edukatif, menarik, dan entertaining, relate dengan kebutuhan audiens pelanggan utama voilà.id.
Kemudian, voilà.id juga memiliki akun @voilalux yang fokus mengenalkan informasi terkini mengenai selected brands, yang termasuk ke dalam kategori premium luxury dan super premium luxury, yakni Chanel, Hermès, serta Van Cleef & Arpels. Selain menampilkan ragam produk dari tiga rumah mode tersebut, @voilalux juga menyuguhkan deretan video-video informatif, mulai dari perbandingan ukuran tas, unboxing, penjelasan tipe-tipe warna tas, hingga deskripsi singkat sejarah maupun jenis tas yang terdapat di dalamnya.
Ada pula @voilatime yang berisi deretan produk jam tangan mewah terbaru yang terdapat di voilà.id. Sudah terdapat tujuh brand jam tangan terdapat di voilà.id, yakni Longines, Tag Heuer, Rolex, Franck Muller, Hublot, Patek Philippe, dan Hermès. Penyebaran informasi ketujuh brand tersebut terfokus melalui @voilatime, mulai dari new collection hingga video-video informatif lainnya.
Terakhir dan tak kalah penting, voilà.id juga memiliki akun @thevoilaedit sebagai media support keseluruhan identitas brand. Akun ini dikemas secara lebih editorial, mulai dari pilihan foto yang lebih terkonsep dan artistik, kutipan inspiratif, hingga informasi-informasi terkini yang terjadi di dunia mode global. Selain itu, @thevoilaedit juga menjadi media penghubung kepada kanal artikel dan blog yang terdapat di website voilà.id. Setiap minggunya, voilà.id sendiri merilis beberapa artikel inspiratif, mulai dari cara padu-padan outfit, informasi-informasi terkini mengenai tren, maupun wawancara dengan beberapa Friends of Voilà.
Bisa diorder di MarketPlace Berikut :
TOKOPEDIA | SHOPEE | LAZADA |
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Binomedia.id