binomedia.id – Jakarta. Cakra Khan baru saja merilisan music video untuk single terbarunya ‘Sehebat Apapun Cinta’, pada 29 November 2024. Lagu ini merupakan bagian dari album keduanya yang bertajuk ‘Divine’. Sebelumnya, Cakra telah meluncurkan single perdana berjudul ‘Broken Symphony’, yang mendapat sambutan hangat dari para pecinta musik.
‘Sehebat Apapun Cinta’ mengangkat tema cinta yang tulus, namun terkadang harus berakhir tidak sesuai harapan. Melalui lirik seperti “tak bisa kupaksa takdir, hanya kan membuat hati ini jadi semakin hancur,” Cakra menyampaikan realitas pahit dalam hubungan yang sering kali sulit diterima.
“Penggalan liriknya, seperti ‘tak bisa ku paksa takdir, hanya kan membuat, hati ini jadi semakin hancur’, menyampaikan emosi yang kuat tentang realitas cinta yang sulit diterima,” ungkap Cakra Khan dalam keterangan resminya.
Karya ini menonjolkan ciri khas Cakra Khan melalui melodi yang indah, lirik emosional, serta vokalnya yang sarat dengan ekspresi. Perpaduan tersebut menciptakan pengalaman mendalam bagi pendengar, menjadikan lagu ini lebih dari sekadar hiburan.
Music video untuk lagu ini menghadirkan cerita dua sahabat, seorang pria dan wanita, yang memiliki hubungan persahabatan erat. Namun, sang pria menyimpan perasaan cinta yang dalam, sementara sang wanita telah memiliki kekasih. Cerita ini selaras dengan pesan lagu, menciptakan kesan yang menyentuh dan relevan bagi banyak orang.
“Cerita ini selaras dengan pesan lagu, menjadikannya lebih menyentuh dan relatable,” katanya.
Album ‘Divine’ menjadi bukti dedikasi Cakra Khan dengan melibatkan musisi-musisi besar. ‘Sehebat Apapun Cinta’ diciptakan oleh Ahmad Fredy, seorang komposer berbakat yang dikenal melalui karya-karya hits.
Penggarapan musiknya melibatkan Ade Govinda, gitaris sekaligus komposer dari band Govinda yang telah menghasilkan banyak lagu populer di industri musik Indonesia.
Melalui perilisan single ini, Cakra berharap dapat memberikan kekuatan bagi mereka yang tengah menghadapi kenyataan pahit dalam cinta.
“Semoga lagu ini bisa menjadi penghibur dan menguatkan orang-orang yang mungkin mengalami cerita serupa. Percayalah, jodoh ada di tangan Tuhan,” tutup Cakra. (sh)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Binomedia.id