binomedia.id – Jakarta. Denny Siregar Production dan Maxima Pictures siap kembali menghadirkan film ‘Kupu Kupu Kertas’ ke layar lebar pada 26 September 2024. Film yang disutradarai oleh Emil Heradi ini dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas Indonesia, seperti Amanda Manopo, Chicco Kurniawan, Iwa K, Reza Oktovian, Samo Rafael, Fajar Nugra, Ayu Laksmi, dan Seroja Hafiedz.
Berlatar tahun 1965 di wilayah Banyuwangi dan Bondowoso, Jawa Timur, film ini menyajikan drama mendalam tentang cinta yang terhalang oleh perbedaan ideologi keluarga. Cerita ini menampilkan visual alam Jawa Timur yang menawan, memperkuat kesan realitas masa lampau yang masih alami.
Amanda Manopo memerankan karakter Ning, seorang gadis yang lahir di keluarga simpatisan Partai Komunis Indonesia (PKI). “Saya berperan sebagai Ning, dia adalah wanita yang sangat polos yang belum menemukan jati dirinya, dan dia belum tahu apa artinya rasa cinta,” kata Amanda Manopo di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (19/9/2024).
Sementara itu, Chicco Kurniawan berperan sebagai Ihsan, pemuda dari keluarga Nahdlatul Ulama (NU). Meskipun cinta antara keduanya tumbuh, perbedaan latar belakang ideologis menjadi tantangan yang tak terhindarkan.
Ketegangan meningkat setelah kakak Ihsan, Rasyid (Samo Rafael), dibunuh oleh kelompok PKI yang dipimpin oleh ayah Ning, Rekoso (Iwa K), serta tangan kanannya, Busok (Reza Oktovian).
Di tengah kekacauan, Ihsan berusaha membawa Ning kabur dari konflik yang mematikan. Selain konflik ideologis, drama semakin rumit ketika Busok juga mencintai Ning dan ingin menikahinya.
Film ‘Kupu Kupu Kertas’ bukan hanya menyajikan romansa yang dramatis, tetapi juga menyingkapkan peristiwa sejarah yang sensitif di Indonesia. “Melalui film ini, saya jadi lebih memahami sejarah dan pentingnya menyadari agar kejadian serupa tidak terulang,” ujar Chicco Kurniawan.
Sebelumnya, film ini sudah tayang perdana pada 7 Februari 2024, namun sempat ditarik dari peredaran demi menghormati masa tenang Pemilihan Presiden 2024. Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun X/Twitter @Txtanakbioskop, yang menyatakan bahwa penayangan film akan dilanjutkan setelah masa pemilu berakhir.
Amanda Manopo mengakui peran Ning cukup berat baginya. Bahkan, saking beratnya, Amanda sempat demam sebelum syuting. “Aku sempat stres sebelum syuting dan bahkan alami demam selama tiga hari. Ini adalah peran yang penuh tekanan bagi saya,” ungkap Amanda.
Film ini menjadi salah satu produksi besar dari Denny Siregar Production, yang sebelumnya sukses dengan film ‘Sayap Sayap Patah’ yang meraih lebih dari 2,4 juta penonton di bioskop pada tahun 2022. (sh)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Binomedia.id