Binomedia.id – Belasan ribu penonton memadati area festival musik SimInvest Jazz Goes to Campus: Where The Jazzphoria Sets di Fakultas Ekonomi Bisnis UI, Depok, Jawa Barat pada Hari Minggu (13/11).
Jazz Goes to Campus ini digelar di Kampus FEB UI, Depok, Jawa Barat. Jazz Goes to Campus menampilkan deretan musisi top Indonesia, di antaranya Maliq & D’essentials, Rizky Febian, Tulus, Candra Darusman, Ardhito Pramono, Fariz RM, Diskoria dan Tiara Andini.
Sempat hujan, Maliq & D’essentials buka festival musik Jazz Goes to Campus dengan meriah. Maliq & D’essentials membuka gelaran spesial ini dengan lagu Terdiam. Para penonton pun ikut terayun dengan penampilan Maliq & D’essentials.
Baca juga : Pasan Mandeh Karya Rika Amir Jadi Lagu Terbaik Lomba Cipta Lagu Minang Tingkat Nasional 2022
Tak cuma Maliq & D’essentials, penampilan musisi R&B Korea-Kanada SLCHLD juga amat dinantikan.Ada pula penampilan penyanyi solo muda Tulus yang mampu membirukan Fakultas Ekonomi Bisnis UI, Depok.
Suasana SimInvest Jazz Goes to Campus semakin meriah. Aktris dan penyanyi muda Cinta Laura bawa pesan untuk semangat berinvestasi dalam menggapai mimpi dan pencapaian hidup. Pesan #SebarkanSemangatInvestasi digaungkan dalam gelaran festival musik itu.
Ada yang menarik dalam gelaran Jazz Goes To Campus ke-45 kali ini. Ardhito Pramono menyapa para penggemar dengan lagu Sudah. Penyanyi muda Ardhito Pramono menceritakan semasa dirinya dalam rehabilitasi.
Baca Juga : Audisi Indonesian Idol season 12 berakhir di Kota Jakarta
“Lagu ini salah satu yang saya dengarkan di rehabilitasi. Jadi say no to drugs,” kata Ardhito Pramono.
Gelaran Jazz Goes To Campus ke-45 ini menjadi upaya memeriahkan panggung musik Indonesia yang sempat tertidur di masssa pandemi, setelah dua tahun sebelumnya hanya dilangsungkan secara online.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Binomedia.id